InstaForex Umumkan Kendala Penarikan Via e-Payment

May 14 2018

Pekan lalu, broker InstaForex mengumumkan bahwa penarikan dana (withdrawal) melalui e-Payment dalam USD tidak lagi tersedia. Jadi, bagaimana dengan trader?

Pekan lalu (3/Mei), broker InstaForex mengumumkan bahwa penarikan dana (withdrawal) melalui sistem e-Payment dalam USD tidak lagi tersedia. Penyebabnya adalah keterbatasan dari sisi e-Payment. Kalau begitu, lalu bagaimana proses penarikan dana para trader yang telah telanjur deposit dengan mata uang Dolar AS?

Instaforex Umumkan Kendala Penarikan Dana

 

Konversi Via Euro

Pada berita perusahaannya, broker InstaForex menjelaskan, trader masih dapat melakukan setoran dana via e-Payment dengan mata uang EUR dan USD. Namun, permintaan penarikan dana akan diproses menggunakan EUR, tanpa mempertimbangkan mata uang apa yang digunakan saat dahulu trader melakukan deposit.

Selanjutnya, konversi untuk penarikan EUR melalui e-Payment akan dilakukan berdasarkan kurs EUR/USD antar bank yang bisa ditemukan pada platform trading masing-masing. Instaforex tidak mengenakan biaya konversi sama sekali.

 

Alternatif Deposit Dan WD Lainnya

Sebagai alternatif lain jika Anda ingin melakukan setoran ke akun Instaforex, dapat pula menggunakan fasilitas deposit dan withdrawal lainnya. Misalnya via Bank Wire atau exchanger lokal.

Deposit dana trading via Bank Wire (transfer bank antar negara) seringkali dianggap lebih aman, tetapi prosesnya rumit dan akan memakan waktu lebih lama; sedangkan transfer melalui exchanger lokal dapat berlangsung mudah dan cepat hingga maksimal beberapa jam saja pada hari kerja. Di sisi lain, penarikan dana melalui exchanger juga bisa lebih lekas sampai ketimbang melalui Bank Wire, meski tetap membutuhkan waktu beberapa hari.

Review InstaForex

Broker InstaForex telah dipercaya jutaan trader yang ada di berbagai negara. Jumlah itu akan terus bertambah seiring dengan citra positif yang dimiliki InstaForex berkat kinerjanya. Selengkapnya

Education


Disclaimer