Forum Berbonus Oleh RoboForex

August 20, 2013
RoboForex kini menawarkan bonus menarik untuk para kliennya. Syaratnya, mereka harus rajin posting di forum trading.

Posting di forum dapat bonus? Terdengar menarik bukan? Penawaran menarik ini datang dari salah satu broker terkemuka dari New Zealand, RoboForex. Dalam rangka meramaikan forum berbahasa Inggris yang disediakan oleh broker ini, terhitung sejak 15 Agustus 2013, semua partisipan forum akan mendapatkan bonus yang disebut "Bonus Komunikatif" dengan syarat, telah memposting setidaknya lima posting-an yang telah teregistrasi selama lebih dari dua hari.

forum
Syarat lain yang harus dipenuhi untuk mendapatkan bonus menarik tersebut adalah dengan terdaftar sebagai pemilik live account MT4 Pro-cent atau MT4 Fix-cent di RoboForex. Dan bonus komunikatif tersebut akan ditransferkan langsung pada akun Anda tersebut serta dapat langsung ditarik tanpa pembatasan apabila size-nya telah mencapai $10. Selain itu, untuk mendapat bonus, postingan Anda tidak boleh kurang dari 200 karakter dan bukan postingan yang mencontek dari orang lain alias plagiat. Sayangnya, tidak ada reward bagi Anda yang merasa sudah aktif di forum sebelum 15 Agustus, karena komunikatif bonus ini berlaku bagi konten verbal berkualitas tinggi, yang diposting setelah 15 Agustus 2013.

Semakin Anda eksis di forum semakin banyak jumlah bonus yang akan Anda dapatkan, karena bonus komunikatif ini jumlahnya akan bervariasi sesuai dengan keaktifan Anda. Bonus atas posting komentar pada setiap platformnya (MT4, MT5, dan cTrader) adalah sekitar USD 0,25 dan USD 0,50 bisa Anda dapatkan dengan melakukan akuisis refferal. Sebenarnya, ini bukan pertama kalinya Roboforex memberikan insentif bagi trader yang aktif di forum semacam ini. Pada awal tahun, yaitu pada bulan Januari saat forum ini diluncurkan, RoboForex juga pernah mengadakan reward semacam ini. Anda dapat menghubungi pihak RoboForex untuk menarik bonus Anda tersebut.

Pada dasarnya, tujuan diadakannya promo atau reward seperti ini, tentu saja untuk memanen respon dari para trader atas produk-produk dan layanan yang telah ditawarkan oleh broker yang bersangkutan. Sampai saat ini, forum masih dirasa sebagai alat yang paling efektif untuk mengetahui perkembangan broker bahkan market. Mendapat informasi untuk trading, sharing dengan trader lain dan mendapat bonus adalah kombinasi aktivitas yang sangat brilian.

Mendengar hal semenarik ini, tentu wajar jika beberapa dari Anda berpikir untuk akan rajin-rajin online forum. Tetapi jangan serakah dulu, karena menurut beberapa orang yang telah berpartisipasi di forum ini, ada beberapa aktivitas yang tidak mendapat bonus. Untuk lebih lanjutnya, Anda bisa kunjungi ke situs RoboForex dan melakukan regitrasi ke forumnya.

Tentang RoboForex
RoboForex atau RoboForex LP adalah broker online yang berpusat di New Zealand yang menawarkan model STP dengan Bridge Technology dan melayani klien individual maupun institusional secara internasional. RoboForex adalah broker legal yang menjadi anggota FSCL, yaitu sebuah lembaga yang membantu menengahi persengketaan provider dan klien. RoboForex ini menawarkan spread yang bervariasi, akun free swap, leverage hingga 1:500 dan eksekusi cepat yang dilakukan melalui MT4, MT5, atau cTrader platforms.

Review RoboForex

RoboForex merupakan salah satu broker pelopor yang mengedepankan teknologi trading. Tak hanya kenyamanan spread mulai 0 pip, broker ini juga menggunakan platform eksklusif R WebTrader dan R Mobile Trader. Selengkapnya

Berita (64) Testimoni (33) Artikel (1) Bonus (14)

Edukasi (46)

1. Apa itu Forex? 2. Mengapa Pasar Forex Ada? 3. Apa yang Menggerakkan Pasar Forex? 4. Mengapa Trading Forex Populer? 5. Bisakah Saya Menjadi Kaya di Forex? 6. Apakah Anda Penasaran? Ingin Mengetahui Lebih Lanjut tentang Trading Forex? Temui Akun Demo! 7. Saya seorang Newbie, Bagaimana Cara Menguasai Trading Forex? 8. Pengetahuan Forex Apa yang Harus Saya Taklukkan? Apa Langkah-Langkah untuk Menempuh Perjalanan? 9. Apa itu Perangkat Lunak dan Glosarium dalam Trading Forex? 10. Bagaimana Cara Membaca Pasar Forex? 11. Bagaimana Cara Berlatih Trading Forex? 12. Bagaimana Cara Mengendarai Gelombang Forex? 13. Bagaimana Mempersiapkan Persyaratan Dasar Trading? Dengan Akun Demo? Bagaimana dengan MT4/MT5? 14. Apa itu Bid-Ask Spread? 15. Apa itu Pip? 16. Apa itu Ukuran Lot 17. Apa itu Leverage dalam Trading Forex? 18. Apa itu Margin? 19. Kapan Trading Forex? 20. Apa Pasar Paling Dominan di Forex? Bagaimana Cirinya? 21. Apa itu Chart di Forex? 22. Apa itu Candle? Mengapa Chart Paling Populer di Forex? 23. Apa itu Analisis Teknikal? 24. Apa itu Analisis Fundamental? 25. Apa itu Indikator MT4 dan Bagaimana Cara Menggunakannya? 26. Apa Risiko di Forex? 27. Apa Efek Psikologis dalam Trading Forex? 28. Bagaimana Cara Mengkompilasi Template Strategi? 29. Berapa Lama Anda Harus Berlatih di Akun Demo? 30. Kapan Saya Harus Mulai Belajar Tentang Broker? 31. Apa yang Sebenarnya Dilakukan Broker Forex? 32. Bisakah saya Trading Forex tanpa Broker? 33. Berapa Banyak Uang yang Anda Butuhkan untuk Trading di Broker Forex? 34. Bagaimana Cara Memilih Broker Forex yang Baik? 35. Apa itu Regulasi? Dan Mengapa Regulasi Harus Ada? 36. Mengapa Anda Harus Memilih Broker Forex dengan Regulasi Tingkat Atas? 37. Bagaimana Memilih Broker Forex Berdasarkan Kebutuhan Anda dan Dari Mana Anda Berasal? 38. Broker Apa Yang Harus Anda Hindari? 39. Apakah Ada Penipuan Broker dalam Sejarah? Seberapa buruk? 40. Apa Broker Paling Populer di Dunia? 41. Apa Broker Terbaik Untuk Trader Pemula? 42. Apa Broker Terbaik untuk Trader dengan Kemampuan Setoran Minimum? 43. Broker Mana yang Menyediakan Akun Demo dan Pengaturan Mudah? 44. Broker Mana yang Menyediakan Registrasi Mudah? 45. Apa dan Bagaimana Cara Deposit di Broker Forex? 46. Apa dan Bagaimana Cara Withdraw dari Broker Forex?

Masuk

Daftar

Profil

Lupa kata sandi

Reset Password

atau
Lupa kata sandi?

Tidak memiliki akun? Daftar di sini

Sudah memiliki akun? Masuk di sini

Sudah Direset? Masuk di sini